Yuk, mampir ke Balikpapan !

Balikpapan merupakan salah satu kota di Kalimantan Timur, dengan jumlah penduduk sekitar 637.488 jiwa, atau sekitar 18 % dari total penduduk Kaltim. Balikpapan disebut-sebut sebagai kota dengan biaya hidup termahal di Indonesia.

Semboyan kota yang terus digelorakan masyarakat Balikpapan adalah “Gawi Manuntung Waja Sampai Kaputing” (bahasa Banjar), yang artinya kurang lebih: jika memulai suatu pekerjaan harus sampai selesai pelaksanaannya.

Balikpapan dijuluki sebagai Kota Minyak (Banua Patra), atau Bumi Manuntung dulu. Banyak sekali objek wisata yang menarik untuk dikunjungi, dan sebagian besar merupakan objek wisata pantai, mengingat Balikpapan memang merupakan kota pelabuhan. Berikut ini beberapa objek wisata yang layak dikunjungi :

    1. Taman Agrowisata.
      Diresmikan tanggal 17 Desember 1997 oleh Bapak Tri Sutrisno, berlokasi di Jl. Soekarno Hatta km 23, dengan luas 100 ha dan memiliki berbagai koleksi tanaman tropis serta dilengkapi dengan tempat piknik terbuka, rumah panjang Dayak, tempat berkemah dan pemandangan alami, dilengkapi play ground, shelter, tempat parkir, mushola dan play group, dapat dikunjungi dengan angkutan kota trayek nomor 8.
    2. Wana Wisata Km 10.
      Ini merupakan taman arboretum yang dibangun oleh PT. Inhutani I Unit Balikpapan, dengan berbagai jenis pohon hutan dan buah-buahan langka, sebagai tempat berkemah dan jogging yang sejuk dan alami, dilengkapi gedung pertemuan, pusat informasi, gazebo, play ground dan warung kaki lima, dapat ditempuh dengan angkutan kota trayek nomor 8.
    3. Karang Joang Resort, Golf dan Country Club Balikpapan.
      Objek wisata ini berupa padang Golf Kariangau terletak di Kelurahan Karang Joang, tidak jauh dari sungai Wain, terdapat drive rain, hotel berbintang dengan teras dan pembakaran barbeque, club house dengan kolam renang dan activity room dengan karaoke, meja bilyard, bar dan ruangan dengan acara khusus serta tersedia menu masakan Tionghoa, Eropa dan Indonesia, dapat dipesan pada Resort & Golf Karang Joang, Jl. Soekarno Hatta Km 5,5 Balikpapan.
    4. Jembatan Ulin Kariangau.
      Aha, inilah jembatan ulin terpanjang dengan panjang 800 m dan lebar 2 m, terletak 11 km dari pusat kota Balikpapan, terdapat hutan bakau dengan pemandangan lepas ke teluk Balikpapan dengan aktivitas nelayan dan kapal-kapal yang melintas dari pelabuhan Somber menuju Pelabuhan Penajam.
    5. Pantai Manggar Segarasari.
      Pantai Manggar Segarasari merupakan tempat rekreasi pantai terletak 22 km dari pusat Kota Balikpapan tepatnya di kecamatan Balikpapan Timur. Di sana terdapat shelter, banana boat, speed boat, ruang informasi dan warung kaki lima. Pantai ini dapat dicapai dengan angkutan kota trayek nomor 7.
    6. Hutan Lindung Sungai Wain.
      Nah, kalau ini hutan lindung dengan luas 10.025 ha yang dilalui sungai Wain yang panjangnya 18.300 m dengan airnya yang jernih dengan hutan bakau dan habitat burung, ikan , kepiting dan orang hutan.
    7. Panorama Dermaga Penyeberangan Somber.
      Objek wisata ini dapat dicapai dengan trayek angkutan kota nomor 3.

Ah, masih banyak lagi objek wisata menarik di Balikpapan, misalnya :

  • Penangkaran Buaya
  • Monumen Jepang
  • Monumen Perjuangan Rakyat
  • Perkebunan Salak
  • Tugu Peringatan Divisi 7 Australia
  • Kilang Minyak Balikpapan
  • Monumen Mathilda
  • Taman Bekapai
  • Pantai Melawai
  • Pantai Polda
  • Pantai Strans (Pantai Banua Patra)
  • Goa Jepang
  • Meriam Peninggalan Jepang
  • Kampung Atas Air (Kampung Baru)
  • Museum Tanjungpura
  • Lapangan Merdeka

wisata-balikpapan

Ayo, kapan mampir ke Balikpapan. Kalau sudah sampai Balikpapan, jangan lupa mampir juga ke GRD Bird Farm lho…

Shortlink:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *